PT Semen Tonasa Gelar Pesta Rakyat Meriahkan di HUT ke 56, Ajang Kebersamaan dan Hiburan Gratis

    PT Semen Tonasa Gelar Pesta Rakyat Meriahkan di HUT ke 56, Ajang Kebersamaan dan Hiburan Gratis
    PT Semen Tonasa Gelar Pesta Rakyat Meriah di HUT ke-56, Ajang Kebersamaan dan Hiburan Gratis 

    PANGKEP - Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PT Semen Tonasa yang ke-56, perusahaan semen terbesar di Indonesia Timur ini menggelar acara Sosial Fast Pesta Rakyat.

    Acara ini berlangsung selama delapan hari, dari tanggal 18 hingga 26 Oktober 2024, di lapangan sepakbola Tonasa 2. Masyarakat setempat hadir dan memeriahkan berbagai kegiatan yang telah disiapkan secara gratis.

    Pesta rakyat ini menyuguhkan beragam hiburan menarik, seperti pasar malam yang menyajikan jajanan kuliner, wahana permainan, serta festival dan pameran lampu.

    Selain itu, pameran produk UMKM juga hadir untuk mendukung ekonomi kreatif lokal. Hiburan lain yang tak kalah seru adalah penampilan band lokal, senam massal, dan pesta kembang api yang diprediksi akan memeriahkan suasana.

    Selain hiburan, acara ini juga menampilkan kekayaan budaya melalui atraksi budaya, permainan tradisional, pameran benda pusaka, dan pertunjukan khas seperti Pepe Rimakka.Masyarakat juga bisa menikmati pertunjukan seni di panggung hiburan, serta penampilan spesial dari Tonasa Voices.

    Dengan semangat melestarikan budaya, panitia juga menggelar berbagai lomba antar kecamatan dan desa/kelurahan, termasuk lomba senam, atraksi seni budaya, serta lomba menggambar dan mewarnai.

    Pesta rakyat ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga menjadi momen kebersamaan bagi masyarakat di sekitar wilayah operasi PT Semen Tonasa, khususnya di wilayah ring 1.

    Melalui acara ini, perusahaan ingin semakin mendekatkan diri dengan masyarakat dan menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemberdayaan ekonomi dan pelestarian budaya lokal.( Herman Djide )

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Laka Lantas Malam Hari, Personil Lantas...

    Artikel Berikutnya

    Tiga Tahun Berjalan Program Seragam Gratis, ...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Polsek Hadiri Lokakarya Mini Tingkat Kecamatan Liukang Tangaya
    Ciptakan Suasana Kondusif Jelang Pilkada, Kanit Binmas Polsek Liukang Tupabbiring Ipda H.Usman Sambangi Warga Masyarakat
    Polsek Liukang Tangaya Hadiri Rapat Koordinasi Pendistribusian Logistik Pemilu di Aula KPU kabupaten Pangkep
    Desa Bowong Cindea Jadi Penyusunan Model Kegiatan Penanganan Akses Reforma Agraria
    Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Nicolaus Sampaikan Pesan Netralitas Polri Dalam Pilkada 2024
    Pelayanan Kesehatan di Pulau Terpencil, Petugas Pustu Pulau Marabatuan Ramlah: Bupati Pangkep Tegaskan Lakukan Pelayanan Kesehatan  yang Terbaik Untuk Masyarakat
    Kanit Binmas Polsek Liukang Tangaya Hadiri Rapat Zoom Meeting Optimalisasi Manajemen Citra Polri di Polres Pangkep
    Jelang Pemilihan Serentak 2024 Bhabinkamtibmas Aiptu Solotang Aktif Sambangi Warga Binaannya 
    Ditaksir Capai 268 Milyar Hasil Pertanian Musim Gaduh Untuk Wilayah Irigasi Tabo -Tabo
    Peringati HUT TNI ke 79, Danramil 1421-02/Minasatene Lettu Inf Umar Abeto Gelar Karya Bakti Pembersihan Lingkungan 
    Peringati HUT TNI ke 79, Danramil 1421-02/Minasatene Lettu Inf Umar Abeto Gelar Karya Bakti Pembersihan Lingkungan 
    Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Nicolaus Sampaikan Pesan Netralitas Polri Dalam Pilkada 2024
    Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau  Sambut Menparekraf  Sandiaga Uno Kunjungi Desa Wisata Balleanging
    PT Semen Tonasa Adakan Donor Darah untuk Penuhi Stok di PMI dan RS Pangkep
    Ciptakan Suasana Kondusif Jelang Pilkada, Kanit Binmas Polsek Liukang Tupabbiring Ipda H.Usman Sambangi Warga Masyarakat

    Ikuti Kami